Konfigurasi Routing OSPF di Cisco Packet Tracer




assalamualaikum wr.wb
   berjumpa lagi dengan saya admin terganteng, pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan konfigurasi routing OSPF di cisco packet tracer, pada blog sebelumnya saya menjelaskan tentang konfigurasi routing EIGRP di cisco packet tracer.

sebelum memulai tutorial konfigurasi routing OSPF alangkah baiknya kita membaca penjelasan " apa sih yang dimaksud dengan konfigurasi routing OSPF? "

OSPF adalah singkatan dari Open Shortest Path First, OSPF adalah sebuah protokol routing link dan menghubungkan router router yang berada dalam satu jaringan, sehingga protokol ini disebut juga IGP atau Interior Gateway Protocol.

OSPF adalah salah satu konfigurasi routing secara DYNAMIC. Apa yang dimaksud dengan routing dynamic? Ok, routing dynamic itu adalah salah satu konfigurasi yang membuat sebuah router mencari jalan sendiri untuk mencapai tujuan tertentu. OSPF ini dia bergerak secara otomatis untuk menemukan suatu jalan dengan cara menghitung cost terendah. Kalau dalam kehidupan sehari hari, diumpamakan kalian sedang menaiki motor, dan tujuan kalian hanya tinggal lurus ke depan, tetapi jika kalian lurus itu jalannya sangat macet sehingga menghambat perjalanan, nah ada jalan kecil tidak macet tetapi jalur nya lebih jauh dari pada yang lurus itu, nah jika kalian ibaratkan adalah router dan di konfigurasikan OSPF, kalian akan memilih jalan kecil yang mengharuskan kalian mutar terlebih dahulu dari pada kalian lurus tetapi terkena macet.

Baiklah kita akan mulai Tutorial konfigurasi routing ospf di cisco packet tracer :
berikut topologinya 


1. pastikan anda telah mendownload/menginstall cisco packet tracer di pc/laptop anda

2. kita akan memakai router tipe generic, dan di kasih modul seperti gambar dibawah ( matikan dulu router terlebih dahulu )  :

3. kita akan mensetting ip nya terlebih dahulu
dengan kode dibawah 







3. lakukan hal yang sama dengan nomer 2 di setiap router anda.

4. jika sudah terkoneksi semua pada setiap router, kita akan memasukkan ip loopback, nah disini pasti ada yang bertanya " apa sih fungsinya ip loopback itu?? ". Loopback  berfungsi sebagai bahan acuan untuk target pengiriman data. Jadi seolah-olah kita tidak mengeping kearah interface router namun seolah-olah kita mengeping ke routernya langsung. Kita buat interface loopback pada setiap router.
jika masih ada yg bingung mau kasih ip loopback nya ke setiap router? admin baik akan mempermudah netizen yang membaca blog ini hehehe

ip loopback router 1 : 1.1.1.1 255.255.255.255
ip loopback router 2 : 2.2.2.2 255.255.255.255
ip loopback router 3 : 3.3.3.3 255.255.255.255
ip loopback router 4 : 4.4.4.4 255.255.255.255
ip loopback router 5 : 5.5.5.5 255.255.255.255
ip loopback router 6 : 6.6.6.6 255.255.255.255
ip loopback router 7 : 7.7.7.7 255.255.255.255

dengan kode berikut ini, lakukan pada setiap router
R1#int lo0 >> ip addr (berbeda router berbea ip loopback nya lihat di nomer 4 ip nya) >>ex





jika sudah menambahkan ip loopback di setiap router kita akan memulai konfigurasi routing ospf, So kita mulai aja konfigurasi routing ospf nya.

5. Kita mulai konfigurasi routing ospf di router 1 terlebih dahulu, berikut kode nya





dan lakukan hal yang sama di router-router lainnya,

6. router 2





7. router 3








8. router 4







9. router 5







10. router 6






11. router 7





                                                       Jika sudah melakukan langkah langkah diatas dengan baik dan benar, ini lah langkah terakhir dari tutorial ini

12. Kirim pesan dari router 7 ke router 1, dan kirim pesan router 1 ke router 7 jika success seperti gambar dibawah berarti anda berhasil.

jika ada salah kata dan ada kekurangan pada postingan blog saya kali ini mohon di maklumin
 baiklah sampai ketemu di postingan selanutnya
wassalamulaikum wr.wb



dibantu dengan :
http://www.konekinlah.com/2017/01/penjelasan-dan-konfigurasi-ospf-cisco.html
http://danu-zard.blogspot.com/2015/09/konfigurasi-dynamic-routing-ospf.html

Kirim pertanyaan ke email fast respon

0 Response to "Konfigurasi Routing OSPF di Cisco Packet Tracer"

Post a Comment